Pelaksana Tugas Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Sarolangun, Maria Susanti mengingatkan kepada para operator di masing-masing instansi dinas agar lebih cermat dalam penginputan program kegiatan.
Menurutnya, dengan telah dibukanya sistem aplikasi SIPD atau Sistem Informasi Pemerintah Daerah untuk penginputan rencana kerja di tahun 2025 mendatang. Kategori kegiatan prioritas harus dipastikan masuk dalam rencana kegiatan.
“Hari ini sampai dengan Jumat mendatang aplikasi SIPD sudah kita buka. Jika ada hal yang belum dipahami dan belum mengetahui kami siap mendampingi,”katanya, Rabu (12/6).
Lebih lanjut, operator diingatkan mengkroscek juga berkordinasi dengan pimpinan agar rencana prioritas di tahun 2025 dapat terlaksana.
Selain itu, dalam penganggaran tahun 2025 juga diingatkan untuk tidak merubah dan menambah pos ke anggaran perjalanan dinas.
“Kami meminta kepada seluruh operator dinas supaya cermat jangan sampai ada yang tertinggal karena jika tertinggal maka tidak bisa dimasukkan lagi,” ungkapnya.