Kesbangpol Sarolangun Gelar Bimtek Pelaporan Keuangan Parpol

Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Sarolangun  menggelar Bimbingan Teknis Pertanggungjawaban Bantuan Dana Partai Politik tahun Anggaran 2024.

Acara yang di laksanakan di hotel BW Luxury Jambi itu, secara resmi dibuka langsung oleh Pj Bupati Sarolangun Bachril Bakri, Jumat (6/9),

Pj Bupati Sarolangun Bachril Bakri dalam sambutannya mengatakan, kegiatan ini merupakan agenda tahuan yang dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Sarolangun kepada seluruh pimpinan partai politik, bendahara dan sekretaris partai politik yang ada di Kabupaten Sarolangun.

“Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman terhadap pengunaan bantuan parpol agar tepat sasaran,” kata Bachril Bakri.

Lebih lanjut Bachril mengungkapkan, kegiatan ini berlangsung selama dua hari dangan menghadirkan narasumber dari Bapak kejari Sarolangun, kapolres dan BPKP.

“Saya berharap partai bisa mempertanggungjawabkan bantuan dana hibah parpol yang diberikan oleh Pemkab Sarolangun kepada setiap parpol yang punya kursi yang ada di DPR Sarolangun,” tutupnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Plt kaban kesbangpol Sarolangun Hudri, Sekda Sarolangun Dedi Hendri, para pengurus partai politik Se-Kabupaten Sarolangun.

Pilihan Redaksi

Berita Terbaru